Popular Post

'Ritz-Carlton Hongkong' Hotel Terbaru dan Tertinggi di Dunia saat ini







Quote:
Ketika jaringan hotel Ritz-Carlton menutup pintu usaha mereka di Hong Kong pada tahun 2008, banyak pihak yang menganggap bahwa geliat dan gemerlap Hong Kong sudah tak lagi menarik hati mereka. Namun Hong Kong tetaplah Hong Kong. Pesona dan sibakan cheongsam setinggi pahanya masih tetap menjadi impian bagi banyak wisatawan dunia, termasuk Ritz-Carlton yang kembali ke Hong Kong dengan luar biasa, sebagai hotel tertinggi di dunia.

Melebihi tinggi Hotel Armani di Burj Khalifa, Hotel Ritz-Carlton Hong Kong yang akan mulai menyapa para fansnya pada tanggal 29 Maret ini berlokasi di 15 lantai puncak menara gedung International Commerce Centre (ICC Tower), landmark pencakar langit setinggi 488 meter yang terletak di West Kowloon, Hong Kong.

Dengan kawasan operasi di lantai 102 hingga 118, Ritz-Carlton Hong Kong akan memiliki lobi setinggi 425 meter di atas permukaan tanah, dan secara otomatis akan mengalahkan Hotel Park Hyatt Shanghai di gedung Shanghai World Financial Center sebagai hotel tertinggi di dunia. tentu saja ini akan menjadi sebuah intrik tambahan bagi manis-pahitnya persaingan bisnis industri perhotelan di Hong Kong.

Jika Anda cukup beruntung untuk berada di Hong Kong dan memiliki anggaran yang cukup besar untuk mempertimbangkan bisa tinggal di hotel ini, cobalah menikmati pemandangan kota Hong Kong dari jendela Ritz-Carlton yang luar biasa, dengan harga mulai HKD 3,888 yang valid hingga 30 April 2011. Namun kalau Anda adalah tipe tamu spesial yang ingin bisa menikmati sensasi berenang di infinity pool Ritz-Carlton Hong Kong yang berada di atas ketinggian 490 meter di atas tanah dengan lebih santai dan spesial, maka Grand Opening Package yang ditawarkan mulai HKD 4,888 untuk Single or Double Occupancy terdengar sempurna. Paket yang valid hingga tanggal 31 Mei 2011 ini menawarkan akomodasi semalam di Deluxe Room, daily American breakfast for two persons, welcome cocktail for two at OZONE di lantai 118, HKD888 credit yang bisa Anda gunakan di restoran atau spa, serta complimentary berupa in-room high speed internet access.

The Ritz-Carlton Hong Kong
International Commerce Centre
1 Austin Road
West Kowloon, Hong Kong


 The Ritz-Carlton’s ballroom:
Bars and restaurants in the Ritz-Carlton:


 The Ritz-Carlton Hong Kong offers overview of Victoria Harbor and Hong Kong Island:


 TOccupying the top 16 floors of the ICC tower, The Ritz-Carlton Hong Kong which offers312 guest rooms is opening soon:


The hotel has four meeting rooms, a spa center, a fitness centre and a pool


 The alfresco rooftop bar is 490m above sea level and has a panorama over Hong Kong:


All guest rooms in The Ritz-Carlton Hong Kong with city or harbour views:


 Restaurants serve from traditional Chinese dishes to European foods:


 Each room has an area from 50 m2 to 364 m2:


 All rooms are well equipped with wifi, iPod docking stations and flat screen TV:



 sumber: